Kepada sejumlah wartawan di Cafe Par C, Selasa 13 Agustus 2013 Ketua KONI Kota Ambon Andre Luturmas mengatakan KONI Kota Ambon sengaja mengandeng ASKMI dan sejumlah anak muda pencinta musik di Kota Ambon ini semata-mata hanya ingin mengembangkan talenta bermusik di Maluku sekaligus merealisasikan salah satu program pemerintah kota menjadikan Ambon sebagai kota musik.
Selain itu, Luturmas menilai pemerintah Kota Ambon sangat lamban dan lambat dalam merealisasikan program tersebut sehingga potensi anak muda khususnya pecinta musik ini mulai kendor dan mulai berinovasi dan berinisiatif menciptakan musik lokal yang mengharumkan nama Maluku. Bicara soal musik lokal,
Luturmas mengakui keberpihakan pemerintah terhadap musik sangatlah minim sehingga perlu didorong terus guna pengembangan proses tersebut. Sementara itu, Produser ASKMI Maluku, Vigi Papilaya mengakui kebenaran tersebut.
Dia menjelaskan pihaknya tidak meminta sumbangan dan lainnya namun hanya membutuhkan supporting yang tinggi dari pihak pemerintah guna kemajuan musik di Maluku khususnya Kota Ambon.
“ASKMI tidak meminta sumbangan, namun yang kita butuhkan hanyalah supporting yang tinggi dari pemerintah guna kemajuan musik di Maluku,”katanya. (TM-06)