Dobo,Tribun-Maluku.Com :Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kepulauan Aru menggelar Rapat Paripurna penyampaian kata putus Fraksi-fraksi terhadap Ranperda APBD Tahun Anggaran 2020, Bertempat di ruang Rapat Paripurna Gedung DPRD, Sabtu (30/11/2019).
Rapat Paripurna tersebut dipimpin langsung oleh Ketua DPRD Udin Belsigaway didampingi Wakil Ketua
Lanurdi Senen Djabumir, SE dan Fenny Silvana Loy selaku Wakil Ketua II.
Hadir pula Bupati Kepulauan Aru, dr Johan Gonga dan Forkopimda Aru serta sejumlah pimpinan OPD.
Bupati Johan Gonga dalam sambutannya mengatakan bahwa
Secara garis besar APBD merupakan dasar pengelolaan keuangan daerah dalam satu tahun anggaran. APBD merupakan rencana pelaksanaan semua Pendapatan Daerah dan semua Belanja Daerah dalam rangka pelaksanaan Desentralisasi dalam tahun anggaran tertentu.
“Karena APBD merupakan dasar pengelolaan keuangan daerah, maka APBD menjadi dasar bagi kegiatan pengendalian, pemeriksaan dan pengawasan keuangan daerah, baik dalam pemungutan penerimaan, pengeluaran, harus sesuai jumlah dan sasaran yang ditetapkan dalam APBD,” kata Bupati.
Selain itu Bupati juga menyampaikan rasa terima kasih dan penghargaan kepada pimpinan dan segenap anggota dewan atas kerja sama menjalankan roda pemerintahan di daerah berjulukan bumi Jargaria ini.
“Atas nama Pemerintah daerah saya menyampaikan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada Pimpinan dan seluruh Anggota DPRD , Tim Banggar Legislatif dan Eksekutif yang telah bekerja keras menyusun formula postur APBD Kabupaten Kepulauan Aru Tahun Anggaran 2020,” ucap Gonga.
Dikatakan pula bahwa, Dengan disetujuinya Peraturan Daerah tentang APBD Kabupaten Kepulauan Aru tahun 2020, Bupati berharap jalinan kerjasama, sebagai mitra yang setara dalam penyelenggaraan Pemerintahan daerah selama ini terus terpelihara, terutama dalam pelaksanaan APBD 2020 maupun tugas-tugas konstitusional lainnya.
“Kiranya seluruh dedikasi dan pengabdian kita yang dapat kita torehkan pada kesempatan ini berkenaan di hadapan Tuhan Yang Maha Kuasa dalam implementasi pelayanan publik sosial masyarakat serta pembangunan di daerah ini yang sama-sama kita cintai,” ungkapnya.