Ambon,Tribun-Maluku.com : Pemerintah Daerah memberikan dukungan pelaksanaan program generasi berencana (Genre), Perwakilan BKKBN Maluku, guna menghasilkan generasi emas yang berkualitas.
Demikian Sambutan.Gubernur Maluku Murad Ismail yang dibacakan Sekda Maluku Kasrul Selang pada pembukaan Promosi Generasi Berencana (Genre), Jumat (4/12/2020) di Gedung PKK Maluku.
Menurutya, Genre bertujuan untuk menyiapkan perencanaan berkeluarga melalui pemahaman, konsep penundaan usia perkawinan membentuk karakter bangsa dan wadah pengembangan karakter agar remaja terhindar dari pernikahan dini, seks bebas, Narkoba maupun HIV/AIDS.
Kegiatan ini dalam rangka memperingati hari AIDS sedunia, perwakilan BKKBN Maluku menyelengarakan Promosi Gendre untuk memotivasi para remaja Maluku menjadi generasi yang berkualitas.
Dijelaskan, Kehidupan remaja saat ini penuh permasalahan yang mengancam remaja, terutama terkait kesehatan reproduksi dan gisi yang berdampak pada kualitas remaja sebagai aktor pembangunan dan kesiapan dalam membangun keluarga.
Remaja sebagai penerus memiliki peran yang sangat strategis dalam konteks pembangunan manusia sebagai aset daerah maupun bangsa .
Keberagaman, keberadaan remaja dan kehidupan para remaja patut diisi dengan aktifitas positif yang dapat meningkatkan kualitas diri mereka.
Ia memambahkan, pembinaan ketahanan remaja, yang diusung pemerintah melalui BKKBN, didesain menjadi bagian kebijakan pembangunan keluarga, sesuai dengan siklus hidup yang bertujuan untuk menyiapkan remaja sebagai penduduk usia produktif, agar mampu menjadi aktor pelaku pembangunan.
Umtuk itu, Pemerintah membutuhkan dukungan dari orang tua dan keluarga untuk dapat mencapai tujuan tersebut dalam masa pandemi covid-19 ini .
Keluarga diharapkan dapat memiliki waktu yang lebih banyak untuk mempererat hubungan serta meningkatkan komunikasi diantara anggota keluarga.
,”Orang tua harus menjadi teman bagi anak, sehingga anak dapat menyampaikan segala sesuatu yang dirasakan dan dihadapi sehingga permasalahan yang dihadapi dapat diminimalisir ,” ujarnya
Remaja juga diharapkan dapat berprestasi dan berkreatif dalam masa pandemi ini, jangan biarkan pandemi menurunkan prestasi dan kreatifitas remaja.
Kepada semua remaja Maluku, diharapkan bisa menjauhkan diri dari Seks bebas, pernikahan dini dan Narkoba serta HIV/AIDS yang bisa merusak diri dan kehidupannya