Langgur, Tribun Maluku: Bupati Maluku Tenggara ( Malra ),M. Thaher Hanubun mengajak Organisasi Perangkat Daerah (OPD) untuk tetap sinergi dalam perencanaan dan pembangunan daerah.
Hal ini disampaikan Bupati Malra pada saat gelar pertemuan dengan perangkat OPD, Kepala Bagian Lingkup Setda Para Sekretaris Dinas/Badan
Lingkup Pemkab Malra, yang berlangsung di Langgur. Senin, (1/3/2021).
” Saya minta untuk seluruh Kepala OPD untuk memperhatikan dengan sungguh sungguh baik yang
berbagai masukan dari Kecamatan didanai APBD Provinsi, APBN dan DAK agar kenudian diteruskan dalam pembahasan Sektoral di Tingkat Provinsi maupun Nasional Belajar dari Tahun 2020 yang lalu,” katanya.
Dalam kesempatan tersebut. Bupati Malra mengatakan, untuk Tahun 2021 sudah memulai perencanaan
Pembangunan Daerah dengan menggunakan SIPD.
Namun dalam pengamatannya, sejak diberlakukan belum
berjalan dengan Optimal.
Sehingga perlu peran aktif dari unit kerja yang bertanggungjawab dalam pengelolaan SIPD, serta memberikan pemahaman
baik melalui sosialisasi dan pelatihan kepada
Pejabat Perencana serta Bendahara pada setiap OPD yang dilingkup Pemda Malra.
” Berdasarkan Informasi yang saya terima, sebagian
besar Bendahara Kita belum dilatih atau memperoleh sosialisasi tentang sistem yang baru ini,” ungkapnya.
Dalam disiplin dan efektifitas pelaksanaan
tugas, Hanubun mintakan keseriusan dan ketegasan
dari setiap Kepala OPD untuk memberikan sanksi
yang tegas kepada PNS yang tidak Disiplin.
” Bila diperlukan Kepala OPD menyampaikan usulan
pemberhentian dari jabatan kepada saya selaku Pejabat Pembina Kepegawaian Daerah,” tegasnya.