Joko Susanto, S.Sos. M.Si |
AMBON Tribun-Maluku.Com– Pihak Kepolisian Resort (Polres) Pulau Ambon dan Pp. Lease diminta untuk mengusut secara tuntas pelaku pencurian terigu dari kontener di Pelabuhan Yos Soedarso Ambon.
Penegasan itu disampaikan oleh Kepala KSOP Kls I Ambon Capten Ali Ibrahim, MH melalui Kepala Bidang Lalu Lintas Angkutan Laut dan Usaha Kepelabuhanan Joko Susanto, S.Sos. M.Si kepada Tribun-Maluku.Com diruang kerjanya kemarin.
Menurut Joko Susanto, pihaknya sudah menyerahkan masalah penyelidikan barang-barang yang hilang di pelabuhan Yos Soedarso kepada Polres Ambon dan kini sementara dalam proses.
Dari berbagai permasalahan yang ada kini sudah 2 hal yang telah dilakukan proses hukum dan telah menghasilkan keputusan seperti kehilangan Cengkeh dan Ayam Beku.
Soal kejadian kehilangan terigu tersebut pihak pemilik barang Fa. Bandel tidak pernah melaporkannya kepada KSOP Kls I Ambon dan soal informasi kehilangan tersebut baru diketahui melalui media.
Untuk mengantisipasi hal ini maka pihak KSOP Kls I Ambon telah melakukan rapat koordinasi dengan semua staceholder terkait dan menghasilkan beberapa kesepakatan yaitu; semua perusahaan pelayaran yang bergerak dibidang penyedia jasa kontener untuk menyiapkan 2 tenaga security (Satpam) guna membantu melaksanakan pengamanan kontener di pelabuhan, sementara tugas KSOP hanya membek up keamanan.(02TM)