Langgur, Tribun-Maluku.com : Bupati Maluku Tenggara M. Thaher Hanubun meminta jangan ada pilih kasih untuk pelayanan listrik kepada masyarakat di Kei Besar.
“Oleh karena itu saya ingatkan bahwa pemilihan Taher dan Petrus telah lewat, jadi jangan lagi ada pemasangan listrik yang hanya berdasarkan pilkada kemarin, karena semua orang punya hak yang sama untuk bisa memasang listrik di rumahnya masing-masing,” katanya di Langgur, Sabtu (23/5/2020).
Bupati Hanubun menegaskan kepada para Camat yang ada di Kei Besar, untuk diteruskan kepada seluruh kepala-kepala Ohoi (Desa) bahwa setelah ini pasti ada sebagian Ohoi dan Rumah yang belum menyala.
Hanubun mengakui sudah meminta kepada Sekda Maluku Tenggara untuk menyampaikan kepada seluruh Camat, bahwa jika ada masyarakat yang tidak mampu tapi rumah mereka layak untuk dipasang isolasi listrik agar dipasang.
“Nanti sesudah lebaran saya akan menyurati Kepala Cabang PLN Kota Tual, bahwa isolasi listrik yang belum terpasang untuk dipasang dan akan menjadi jaminan bagi kepala ohoi dan Bupati Maluku Tenggara,” katanya.
Pelayanan listrik di Kei Besar, tambah dia, belum mencapai 100 persen. Namun dengan awal yang baru ini, pengembangan kedepan akan terus diupayakan agar bisa memudahkan alat-alat di rumah sakit atau puskesmas yang tidak bisa menyala, karena daya yang tidak mampu atau pelayanan yang hanya mencapai 18 jam per hari.
Dalam hal ini Pemerintah Daerah juga akan selalu mendukung dan membantu untuk pelayanan listrik ini semakin baik dan meningkat.
“Oleh karena saya sangat mengharapkan kerja sama yang baik dari kita semua untuk hal ini,” pungkasnya.