Tiakur,Tribun-Maluku.Com,- Mayjen (Purn) TNI Sumiharjo Pakpahan selaku PLT Ketua DPD Partai Hati Nurani Rakyat (HANURA) Provinsi Maluku dalam kunjungannya ke DPC Partai HANURA Kabupaten Maluki Barat Daya MBD), Jumat (15/10/21) didampingi langsung oleh Sekretaris DPC HANURA MBD Bung ALFRED E. LELAU, S.AP dari Ambon Menuju Moa yang secara kebetulan berbarengan dengan Bupati Maluku Barat Daya Benyamin Thomas Noach, ST yang pada pemilukada kemarin mendapat dukungan dari Partai HANURA.
Setiba di bandara Moa, Bupati MBD pun menyampaikan “selamat datang di Bumi Kalwedo Pak Jenderal” sekaligus mengajak PLT Ketua DPD Hanura itu ke Kediaman Bupati untuk makan siang bersama seusai prosesi penjemputan yang dipimpin langsung oleh Ketua DPC Partai HANURA Kabupaten MBD Bung Eric Angkie dan Fraksi Partai HANURA DPRD MBD beserta kader-kader partai Lainnya.
Usai makan siang bersama Di kediaman, Bupati MBD langsung mengucapkan terima kasih atas dukungan politik HANURA Kepada dirinya dan disambut baik oleh Mayjen Pakpahan yang juga menjabat posisi strategis di DPP Partai HANURA Yakni sebagai Ketua Badan Pemenangan Pemilu (BAPILU).
Terkait agendanya di MBD kami mencoba mengkonfirmasi langsung melalui Sekretaris DPC HANURA MBD Alfred Lelau yang mendampingi langsung Mayjen Pakpahan selagi masi di Bandara Patimura Ambon.
“Ada dua agenda penting yang akan dijalankan Oleh Pak PLT di MBD yakni pertama beliau diagendakan akan memimpin rapat internal bersama seluruh fungsionaris dan Fraksi Partai HANURA DPRD setelah tiba di MBD,” Jelas Alfred.
Selain itu, kata Alfred, Sabtu beliau ingin mengunjungi spot-spot pariwisata di pulau moa salah satunya adalah di kaki Gunung Kerbau Moa, dan minggunya beliau balik ke Ambon dan seterusnya ke Jakarta.