Ambon, Tribun Maluku : DPRD Provinsi Maluku berharap agar seni budaya terus berkembang dan menjadi salah satu pembuka lapangan kerja bagi generasi muda kita.
Demikian di sampaikan Wakil ketua DPRD Provinsi Maluku Asis Sangkala , pada Tribun Maluku di Ambon (15/12/2022) di sela-sela Seminar Nasional Peran Nilai-Nilai Seni Budaya Dalam Rangkang Bela Negara di aula rektorat Universitas Pattimura (Unpatti) Ambon.
Menurutnya, diketahui bersama bahwa sekarang ini ekonomi kreatif tumbuh berkembang , dan ekonomi kreatif tumbuh berkembang dan terhadap juga di sektor seni budaya tradisional ini juga ikut bergerak maju.
Seperti contoh yang dapat dilihat pada saat pembukaan Seminar Nasional ini, ada pentas dari UKULELE ,dan Ukulele ini sudah mulai marak , Kita berharap makin banyak grup-grup yang lahir di tengah-tengah masyarakat dan di kasih ruang oleh Pemerintah Daerah (Pemda).
Itu artinya setiap iven dan momen penting , pentas seni budaya tradisional Maluku itu di kasih kesempatan untuk bisa mengekspresikan dan kemudian tentu bisah menjadi sarana kreatifitas bagi mereka dan menjadi sumber penghidupan bagi generasi muda, jelas Politisi PKS Maluku itu.
Menurut anggota DPRD Maluku Dapil Maluku Tengah itu, Untuk seni budaya ini bisah berkembang ,DPRD akan dorong Pemda untuk bisa membantu dengan anggaran.
DPRD dalam tugas ada tiga fungsi salah satunya yaitu Legislasi .DPRD kan dorong muatan Peraturan Daerah (Perda), ketika Perda ini sudah ada , maka dalam Perda itu ada kewajiban-kewajiban bagi Pemda yang harus di lakukan.Tentu inflikasihnya pasti anggaran ,ujarnya.
Disitulah juga lanjut Dia, DPRD akan menguatkan dan kemudian dalam proses-proses pembahasan anggaran memastikan Perda ini di jalankan dan tentu setelah itu tahun berjalan kita akan monitoring terus.
Dinamika yang terjadi di masyarakat apa kelebihan dan kekurangan Perda kita, bagaimana anggaran bisah di tingkatkan dari waktu ke waktu kita upayakan secara periodik. Tutup Sangkala yang juga Ketua DPW PKS Maluku.