AMBON Tribun-Maluku.Com– Kakanwil Kemeterian Agama Maluku, Prof.Dr. Abdulchalik Latuconsina M.Si, melepas Kontingen Kompetisi Sains Madrasah (KSM), serta Ajang Kompetisi Seni dan Olah Raga Madrasah (Aksoma) tingkat Nasional yang akan berlangsung di Malang Jatim. Pelepasan dilaksanakan diaula Kanwil Kemenag Maluku (4/11), ditandai dengan pemberian bendera kontingen.
Kepada wartawan Latuconsina mengungkapkan, kompetisi KSM maupun Seni dan Olah Raga Madrasah (Aksoma) tingkat Nasional, setiap tahun dilaksanakan oleh Kemenag pusat untuk meningkatkan mutu pendidikn Madrasah.
Tahun lalu Maluku peringkat 3 untuk matematika dan tahun ini ada peningkatan jika perlu mendapat peringkat pertama,”harapnya.
Dijelaskan pula, sebenarnya kontingen Maluku yang mengikuti kompetisi KSM, semata-mata bukan perigkat atau juara yang menjadi tujuan utama, tetapi diharapkan mereka dapat menampilkan karakter atau ahklak mereka sebagaimana mereka dididik di Madrasah.
Sementara itu Ketua kontingen Fesal Musaad M.Pd melaporkan, tahun pelajaran 2012/2013 pembinaan Madrasah lebih banyak diarahkan dan berorientasi pada pendidikan karakter, karenanya kegiatan ini semata-mata untuk mewujudkan visi pembangunan pendidikan Madrasah secara Nasional demi terwujudnya insan Indonesia yang cerdas kompetitif dan berahklak mulia.
Peserta kontingen berasal dari Kota Ambon dan Kabupaten Maluku Tengah, berjumlah 8 siswa Madrasah, 4 siswa MTs dan 4 siswa MA, dengan mata lomba yang diikutkan yakni matematika, kimia, biologi dan fisika.(TM.04).