Bula, Tribun Maluku: Penigkatan dan pelayanan kesehatan masyarakat tidak hanya menjadi tanggung jawab dokter dan atau para tenaga medis, melainkan hal itu menjadi tanggung jawab semua elemen masyarakat dan pemerintah selaku pemangku kepentingan.
Demikian disampaikan Pjs. Bupati Seram Bagian Timur Djalaludin Salampessy saat membacakan amanat menteri kesehatan republik Indonesia Budi Gunawan Sadikin dalam upacara memperingati Hari Kesehatan Nasional (HKN) yang ke-60 di halaman Puskesmas Nama Negeri Kian laut kecamatan Siritaun Wida Timur Selasa, (12/11/24).
Dikatakan, Hari Kesehatan Nasional (HKN) diperingati setiap tanggal 12 November di Indonesia. Peringatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya kesehatan.
Tahun 2024 ini, HKN telah memasuki usia yang ke-60 tahun. Sebagai bentuk perayaannya, Kementerian Kesehatan (Kemenkes) telah merilis media HKN ke-60 tahun sebagai pedoman peringatannya.
Menteri Kesehatan RI Budi G.Sadikin dalam amanatanya menandaskan, target pembangunan jangka panjang Indonesia ditahun 2045 yang meliputi pendapatan perkapita setara dengan negara maju, kemiskinan menuju 0%, dan ketimpangan berkurang peningkatan kesehatan masyarakat meningkat dan pertumbuhan sumber daya manusia yang lebih baik.
Lebih lanjut untuk mencapai target itu ditahun 2045, masyarakat Indonesia dan khususnya masyarakat SBT harus sehat, sebagaimana tema kegiatan hari ini yakni “Gerak Bersama Sehat Bersama”.
Dia menambahkan, berangkat dari pengesahan UU No 17 Tahun 2023 tentang kesehatan, maka pemerintahan saat ini tengah memfinalkan Rencana Induk Bidang Kesehatan (RIBK) yang akan berfungsi sebagai haluan bersama dalam membangun dan meningkatkan kesehatan di seluruh indonesia.
“pesan saya, rencana induk bidang kesehatan harus diacu oleh pemerintah pusat dan daerah, upaya penganggaran untuk diimplementasikan program kesehatan di daerah ini,” jelasnya
Sejalan dengan itu dia meminta keterlibatan semua pihak terutama masyarakat untuk bagaimana meningkatkan kualitas kesehatan bagi diri sendiri dan masyarakat.
Diketahui usai dari pelaksanaan upacara HKN tersebut, Pjs Bupati didampingi Asisten 1 Setda SBT, Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (KB) Ismail Suwakul sejumlah pimpinan OPD lingkup Pemkab SBT melakukan penananam bibit sayuran dilokasi Puskesmas Nama.
Hadiri dalam kegiatan tersebut Pjs Bupati, para pimpinan OPD, para kepala pemerintah negeri dan negeri administratif se-Kecamatan Siritaun Wida Timur, Kepala Puskesmas Nama Y. Wokas, beserta staf, Kepala Puskesmas Ukar Sengan Syarif Lahmadi beserta staf, Kepala Puskesmas Geser, para ibu-ibu kader posyandu dan tim penggerak PKK se-Kecamatan setempat.