Uraur, Tribun Maluku: Desa Uraur Kecamatan Kairatu Kabupaten Seram Bagian Barat (SBB) sebagai desa sasaran dari program Pemerintah Provinsi (Pemprov) Maluku yaitu “Satu OPD Satu Desa Miskin”.
Dinas Ketahanan Pangan (Ketapang) Provinsi Maluku mendapat tugas untuk menangani permasalahan kemiskinan di desa tersebut.
Bendahara Desa Uraur, Hedy Pattiwael mewakili Ketua PKK Desa Uraur saat di temui media ini di Uraur baru-baru ini mengatakan, Dinas Ketahanan Pangan Provinsi Maluku hadir dengan beberapa programnya dan selalu berkoordinasi dengan Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten SBB dan Pemerintah Desa Uraur.
Menurut Hedy, program atau kegiatan yang telah dilaksanakan oleh Dinas Ketapang Promal di Desa Uraur adalah terkait dengan penanganan stunting, dimana bantuan yang diberikan berupa Pemberian Makanan Tambahan (PMT).
PMT tersebut dilaksanakan selama tiga bulan kepada 40 anak yang beresiko stunting termasuk stunting (13 anak) termasuk 6 orang ibu hamil di Desa Uraur.
Selain PMT, Dinas Ketapang Promal juga memberikan bantuan berupa bibit sayur-sayuran dan pupuk kepada beberapa kelompok tani untuk mengelola Teras Pangan.
“Jadi hasil dari penanaman sayur-sayuran itu ketika dijual di kelola lagi dengan membuat pembibitan, dan dibagi kepada ibu-ibu pada kelompok lain untuk di kelola di rumah masing-masing,” ulas Hedy.
Dinas Ketapang Promal juga membuat Gerai Pangan seperti kios kecil sebagai tempat penjualan hasil sayur-sayuran yang di kelola oleh masing-masing kelompok.
Di Gerai Pangan tidak hanya dititipkan hasil sayur-sayuran dari kelompok tani, tetapi juga produk/hasil dari kelompok UMKM seperti minyak VCO, Anggur Galoba untuk di jual.
Desa Uraur masuk dalam kategori desa berkembang dan terkait program Satu OPD Satu Desa Miskin kata Hedy, sangat baik namun berpulang kepada masyarakat di Desa Uraur yaitu menerima dan harus melakukan.
“Jika program ini tidak dikelola dengan baik oleh masyarakat maka hasilnya juga tidak baik, tetapi jika dikelola dengan baik maka hasilnya sangat bermanfaat bagi masyarakat sendiri,” tegasnya.
Dikatakan, semua program pemerintah yang masuk di Desa Uraur termasuk program B2SA (Beragam Bergizi Seimbang dan Aman) dari Dinas Ketapang Promal, tujuannya mengajarkan kepada masyarakat untuk bisa mandiri dan jika dikelola dengan baik maka masyarakat tidak perlu membelinya jauh-jauh.
Masyarakat Desa Uraur juga menerima bantuan beras pangan dari Dinas Ketapang Promal dimana dari bulan Januari sampai Juli 2024 sebanyak 181 KK penerima beras dari 332 KK di desa itu.
Sedangkan bulan Agustus 2024 jumlah penerima beras pangan sebanyak 171 KK. Jumlah KK penerima beras ini berkurang bukan karena datanya dari desa tetapi langsung dari pusat.
Program B2SA ini sudah dilaksanakan tahun 2023 lalu dan tahun 2024 ini tinggal dilanjutkan saja.
Pemerintah Desa Uraur berharap, perlu ada sinkronisasi data dengan data di desa yang dipakai untuk semua program pemerintah yang masuk termasuk program dari Dinas Ketapang Promal.