Ambon, Tribun-Maluku.com : Gempa bumi di Pulau Damer, Kabupaten Maluku Barat Daya (MBD), terus terjadi. Bahkan, aktivitas gempa didaerah itu sering terjadi setiap hari.
Pada kamis (16/12/2021) hampir tiap jam terjadi gempa bumi.Sehari ini sudah puluhan kali terjadi gempa bumi di Damer,ujar warga Damer, Fridolin Rumode, pada Wartawan via whatsapp jumat (17/12/2021).
Menurutnya, kondisi gempa bumi di Damer semakin parah. Akibatnya, kata dia, sebagian masyarakat sudah mengungsi ke gunung untuk mengamankan diri.
“Kami mohon bantuan untuk berkordinasi dengan pihak BMKG agar kami mendapat informasi akurat untuk disampaikan ke masyarakat,”ujarnya
Ia menambahkan, masyarakat kuatir akibat gempa bumi dibarengi dengan letusan gunung Merapi di daerah itu.
Apalagi, belum ada keterangan resmi soal aktivitas gunung merapi, itu yang membuat masyarakat tambah resah dan panik.
Apalagi untuk memantau kondisi gunung merapi disini alatnya sementara rusak.
Begitu juga mendeteksi dari pusat kesini agak susah. Itu keterangan petugas pemantau gunung merapi disini.
Sementara untuk alat diteksi disini, menurutnya, kalau dicek aktivitas gunung merapi alatnya tidak bisa terdeteksi.
“Akibat gempa bumi, beberapa rumah warga kembali mengalami kerusakan. Ada 5 buah rumah mengalami rusak ringan di Desa Keli yang mengalami rusak ringan. Tapi desa lain kami dapat informasi ada yang mengalami kerusakan,” ujarnya.